Jessica Iskandar Sebut Sikap Nathalie Holscher Berubah usai Gugat Cerai Sule

Selasa, 12 Juli 2022 - 20:12 WIB
loading...
Jessica Iskandar Sebut...
Jessica Iskandar menyebut sikap Nathalie Holscher berubah usai menggugat cerai Sule. Jessica melihat perubahan tersebut saat dia dan Nathalie mengisi acara. Foto/Selvianus Kopong
A A A
JAKARTA - Jessica Iskandar menyebut sikap Nathalie Holscher berubah usai menggugat cerai sang suami, Sule beberapa waktu lalu. Jessica melihat perubahan tersebut saat dia dan Nathalie mengisi sebuah acara televisi bersama.

Menurut Jessica, Nathalie kini menjadi lebih banyak diam dan bengong. Sebagai orang yang mengenal Nathalie, Jessica pun merasakan betul perubahan sikap ibu sambung Putri Delina itu.

"Lebih diam ya, terus kayak bengong gitu. Kalau pencet tombol jawaban juga dia jadi lama," kata Jessica di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Selasa (12/7/2022).

Meski kini terlihat lebih diam, Jessica menjelaskan bahwa Nathalie tetap fokus pada masa depannya. Terutama, untuk menjalani hidup yang baru dengan sang buah hati, Adzam.




"Iya, kelihatannya ya, kalau dari mata aku," jelas Jessica.

"Ya itu tadi lebih diam saja. Tapi kalau aku tanya, dia tetap bilang semangat dan positif saja menjalani hidup, fokus ke masa depan gitu," sambungnya

Lebih lanjut, istri Vincent Verhaag itu mengaku jika Nahalie sempat curhat masalah rumah tangganya dengan Sule. Namun sayang, saat disunggung lebih jauh, Jessica enggan menjelaskannya.

"Ada, nanti lihat di vlog aku. Ya pokoknya tentang keluarga," pungkasnya.


Seperti diketahui, Nathalie Holscher telah resmi melayangkan gugatan cerai terhadap Sule ke Pengadilan Agama (PA) Cikarang secara online pada Minggu, 3 Juli 2022.

Adapun sidang cerai perdana pasangan ini dijadwalkan akan digelar pada 20 Juli 2022.
(dra)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1849 seconds (0.1#10.140)